Kali ini aku expedisi lava tour merapi di daerah Cangkringan Sleman. Wishlist ini sudah muncul dari zaman aku belum pindah ke Bandung. Pada tahun 2016. Dan alhamdulillah baru kesampaian di tahun 2024.
Lava tour ini tersedia beberapa paket dan penyedia jasanya banyak di daerah Cangkringan ini. Kalau aku semuanya memakai pihak ketiga EO karena acara dari kantor jadi aku agak kurang tau untuk penyedia jasa dan harganya. Lava Tour Merapi ini rutenya menyusuri sisa-sisa daerah terdampak Bencana Gunung Merapi pada Tahun 2010 silam.
Pertama-tama kami diajak keliling menyusuri jalan di daerah Kepuharjo yang dulunya adalah sebuah pemukiman penduduk tapi kini hanya terisa kenangannya. Kami visit ke Museum Mini Sisa Hartaku. Yakni sebuah rumah yang tersisa sebagian karena awan panas dan di dalamnya menampilkan foto-foto saat bencana, sisa-sisa perabotan yang belum hancur seluruhnya hingga kerangka hewan yang terkena awan panas.
Lalu kami menuju Batu Alien. Dari sini jika cuaca cerah terlihat megah Gunung Merapi. Namun sayangnya waktu aku ke sana cuaca mendung. Setelah itu kami di bawa untuk bermanuver menggunakan jeep di sungai Kaliadem. Tapi karena aku nggak mau basah dan request ke drivernya jangan terlalu kenceng buat nyipratin airnya.